Respon Cepat Aduan Masyarakat, Polisi Amankan 6 Unit R2 di Pamekasan

    Respon Cepat Aduan Masyarakat, Polisi Amankan 6 Unit R2 di Pamekasan

    PAMEKASAN - Bulan Ramadhan bukannya dimanfaatkan untuk memperbanyak ibadah, puluhan anak muda di Pamekasan malah menjadikannya ajang untuk balapan liar. 

    Mereka berkumpul di jalan Pamoroh, Kec. Kadur, lalu kemudian memamerkan kecepatan sepeda motor yang mereka tungganggi pada sore hari menjelang buka puasa.

    Mendapat Aduan masyarakat karena merasa resah dengan adanya balap liar, Polres Sumenep melalui Polsek Kadur merespon cepat dengan melakukan penertiban dan membubarkan balap liar.

    Alhasil petugas berhasil mengamankan 6 unit kendaraan roda dua yang diduga digunakan untuk balapan liar.

    Kapolsek Kadur, AKP Tamsil Efendi mengatakan, penindakan terkait balap liar ini dilakukan karena banyaknya warga Masyarakat yang merasa resah.

    “Warga mengeluh, karena balapan dilakukan di jalan raya dan pada waktu ramainya pengguna jalan karena menjelang buka puasa, ” AKP Tamsil, Senin (18/3).

    Di tempat terpisah Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto mengatakan, disitanya sejumlah motor tersebut implementasi keresahan masyarakat Pamaroh dan Pamoroh yang resah adanya balap liar yang dilakukan anak muda menjelang buka puasa.

    AKP Sri Sugiarto menuturkan, bahwa ini respon cepat pihak kepolisian khususnya Polsek Kadur sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

    “Penindakan dilakukan karena memang terbukti kegiatan balap liar itu sangat mengganggu kamtibmas, ”tegas Kasihumas Polres Pamekasan. ( * )

    pamekasan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    TMMD Ke-119 Kodim Pamekasan Rampungkan Pembanguanan...

    Artikel Berikutnya

    Wujudkan Ketahanan Pangan, Serka Moh Hosni...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia

    Ikuti Kami